SELAMAT DATANG

Selamat Datang dan terimakasih telah mengunjungi blog " Catatan Debora "
Tuhan Yesus memberkati anda.

Sabtu, 17 Juli 2010

BERKARYA BERSAMA ROH KUDUS ( Yoh 16:17-15)


Agar kita bisa mengalami mujizat-mujizat dan melakukan hal-hal yang sangat besar didalam Tuhan adalah: berkarya dengan kuasa Roh Kudus.
1. Waktu Tuhan Yesus naik ke sorga, maka IA mengutus Roh Kudus datang.
• Ayat 7 Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu.
• Bahkan Roh Kudus tinggal di dalam kita sebagai Penolong (Yohanes 14:16-18).

2. Roh Kudus menolong kita dalam hal apa saja?
• Memberi penghiburan waktu ada kesusahan. Ayat 7.
• Menginsyafkan kita akan dosa, kebenaran dan penghakiman. Ayat 8-11
• Memimpin kita kepada seluruh kebenaran Firman Tuhan Ayat 12-13 dan 26
• Memberitahukan kepada kita hal-hal yang akan datang. Ayat 13b
• Memberitahukan kepada kita apa yang diterima dari Tuhan Yesus. Ayat 14-15
• Menyertai kita selama-lamanya. Ayat 16
• Tinggal didalam kita. Ayat 17-18
• Memberi kuasa untuk hidup penuh kemenangan, sehingga kita bisa menjadi saksi. Kis 1:8
Kuasa mengalami terobosan pribadi.
Kuasa dalam melakukan mujizat.
Kuasa dalam selamatkan jiwa.

3. Bagaimana kita bisa berkarya bersama Roh Kudus ?
• Kita harus menyambut Roh Kudus dengan intim setiap saat.
Karena Roh Kudus tinggal di dalam kita (Yoh 14:17)
Paulus mengingatkan: Tubuh kita adalah Bait Roh Kudus ( 1 Kor 6: 19)
• Jangan mendukakan Roh Kudus (Efesus 4:30).
• Supaya kita ada persekutuan dengan Roh Kudus (2 Korintus 13:13).
Karena Roh Kudus adalah salah satu Pribadi Allah yang mempunyai perasaan ingin diterima dengan baik

• Kita harus melibatkan Roh Kudus dalam seluruh kehidupan kita.
Saat ibadah (Yohanes 4:23-24).
Saat kita belajar Firman.
Saat kita berdoa (Efesus 6:18).
Saat kita sedang melayani (Kisah 16:6).
Saat kita sedang menghadapi masalah (Mar 13:11).
Saat kita sedang lemah (Roma 8:26).
Saat kita harus menentukan pilihan.

• Kita harus mentaati-NYA dalam segala hal.
• Roh Kudus memiliki hati yang sangat lembut.
• Kalau kita mentaati maka Roh Kudus akan berkarya lebih lagi.
Marilah kita berkarya bersama Roh Kudus untuk melakukan mujizat dan hal-hal besar bagi Allah.

sumber: www.gbika.org